partnership with agoda

Saturday, May 6, 2017

4 Hal yang Bikin Menunggu di Bandara Jadi Menyenangkan

BANYAK orang mengatakan menunggu adalah hal yang membosankan. Tak terkecuali menunggu penerbangan di bandara.

Sebenarnya Anda bisa membuat pengalaman menunggu di bandara menjadi menyenangkan jika tahu caranya. Sehingga Anda tak merasa bosan dan stres menunggu jadwal keberangkatan pesawat.

Berikut empat hal yang membuat menunggu di bandara menjadi menyenangkan:

Berangkat lebih awal
Meski perjalanan lancar, terkadang ada kesalahan teknis yang membuat Anda menjadi terburu-buru menuju ke pesawat. Karena itu, cobalah untuk datang lebih awal dan beri waktu agar Anda bisa beristirahat sebentar di bandara supaya tidak panik.

Anda bisa mengatur waktu agar sampai di bandara satu atau dua jam sebelum penerbangan.

Bawa satu tas tangan 
Agar tidak merepotkan diri sendiri dan orang lain, bawalah satu tas tangan saja. Dengan begitu, Anda tak perlu repot saat melewati pintu keamanan. Jika Anda membawa lebih dari satu tas tangan, Anda akan merasa repot sendiri.

Bersiap melewati pintu keamanan 
Sebelum menuju pintu keamanan, pastikan tidak ada barang di dalam tas yang akan membuat Anda harus mengeluarkannya. Tidak perlu membawa benda-benda kecil berbentuk tajam yang tidak boleh dibawa ke dalam pesawat seperti gunting, gunting kuku, dan benda tajam lainnya. 

Bawa snack dan air minum 
Selama menunggu di bandara, Anda mungkin akan merasa lapar. Daripada menghabiskan uang untuk membeli makanan yang mahal di bandara, lebih baik bawa snack dan air minum sendiri dari rumah. Dengan begitu, Anda tak perlu repot mengantre dan merogoh kocek. 

Siapkan hiburan 
Jangan lupa untuk selalu menyiapkan hiburan di tangan agar tidak bosan. Anda bisa memasukkan film favorit, lagu, dan permainan di ponsel. Selagi menunggu penerbangan, manfaatkan hiburan tersebut.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Find Us on Facebook

Blog Archives

Visitors