partnership with agoda

Sunday, November 6, 2016

Yuk, Kita Jelajahi Keindahan Alam di Halmahera

Travelers, mengunjungi tempat wisata yang menawarkan keindahan alam memang tidak akan pernah membuat hati bosan ya. Datang kesana justru bisa bikin hati adem, tenang, dan lebih bersemangat lagi untuk mengeksplorasi alamnya. Nah kali ini, Pegipegi mau mengajak kalian semua untuk datang ke Halmahera, di Maluku Utara. Tempatnya menarik, eksotis, dan masih sangat alami. Ada beberapa tempat yang akan Pegipegi rekomendasikan buat kalian. Siapin budget dan rencanakan waktu yang tepat ya!

Pulau Gebe (Halmahera Tengah)
Satu lagi tempat wisata bahari di Halmehera, khususnya di Halmehera Tengah yang wajib kalian jelajahi, Pulau Gebe. Memang tidak sepopuler Pulau Tobelo tetapi kecantikannya tidak kalah dengan mereka yang sudah terkenal duluan. Daya tarik utama disini adalah pasir putihnya yang lembut dan panorama bawah laut yang kini disejajarkan dengan Raja Ampat. Kalian pasti penasaran kan? Makanya, jangan lupakan Pulau Gebe saat liburan ke Halmehera ya?

Pulau Mia (Halmahera Timur)

Kini, Pulau Mia yang ada di Halmahera Timur menjadi tempat wisata favorit pelancong yang ingin menikmati suasana pantai berpasir putih yang indah. Dengan panorama bawah lautnya yang menawan, hampir semua orang yang pernah menyelam disini berpendapat kalau kondisinya tidak kalah dengan yang ada di Bunaken, Sulawesi Utara. Kalian bisa bayangkan keindahannya kan?

Pantai Nusara (Halmahera Selatan)
Karena didominasi oleh perairan, Halmahera juga punya satu pantai yang wajib kamu jelajahi. Pantai Nusara. Letaknya ada di sebelah selatan Halmahera dengan arus ombak yang tenang. Daya tarik lainnya adalah disini kalian bisa melihat banyak pohon kelapa dan pohon beringin yang tumbuh subur di sekitar pantai. Untuk menuntaskan dahaga petualangan, kalian bisa snorkeling sambil mengagumi pesona bawah laut di pantai ini.

Pulau Tagalaya (Halmahera Utara)

Travelers semua yang ingin menyingkirkan penat di kepala dengan diving atau snorkeling, pulau ini adalah pilihan tepat di Halmahera. Lokasi tepatnya ada di Kota Tobelo dan dikenal dengan pasirnya yang putih. Tidak hanya itu, daya tarik arus air laut yang tenang dan jernih, serta dihiasi dengan terumbu karang yang indah membuat banyak wisatawan tertarik menjelajahi tiap area pulau ini.

Teluk Jailolo (Halmahera Barat)
Jailolo adalah nama sebuah teluk yang kini sedang naik daun. Penyelenggaraan festival tahunan inilah yang menyedot perhatian wisatawan domestik maupun internasional untuk menyaksikan keindahan budaya lokal. Di sini kalian bisa diving dan snorkeling di kawasan teluk dengan pemandangan bawah air yang spektakuler. Kalian tidak akan bosan menatap indahnya alam di Teluk Jailolo karena memang kondisinya masih asli dan terpelihara dengan baik.

Pantai Kupa Kupa (Halmahera Utara)

Ciri khas Pantai Kupa Kupa yang ada di Halmehera Utara ini adalah arus air laut yang sangat tenang sehingga cocok untuk berenang dan bermain-main dengan air. Satu lagi, pohon beringin yang berjajar di pesisir pantai makin menambah keteduhan area di sekitar pantai sehingga banyak orang yang berkunjung untuk menikmati liburan.

Telaga Biru (Halmahera Utara)
Cerita legenda tentang Telaga Biru di Halmahera akan selalu terngiang buat para travelers semua. Konon, dulunya telaga ini sering dipakai oleh para bidadari yang turun dari kayangan. Mereka mandi dan bersenang-senang di danau. Namun kini, Telaga Biru lebih dikenal karena kejernihan airnya terlihat seperti berwarna kebiru-biruan serta kondisi alamnya yang masih segar dan sejuk. Siapapun akan betah untuk duduk dan piknik di area Telaga Biru dengan air sebening kristal.

Bagaimana? Kalian sudah ada rencana untuk mengeksplorasi alam di Indonesia bagian timur, khususnya di Halmahera? Yuk cek harga tiket pesawat termurah dari Pegipegi!
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Find Us on Facebook

Blog Archives

Visitors