partnership with agoda

Monday, October 5, 2015

Merger Dengan Plateno, Jin Jiang Masuk Daftar Lima Besar Dunia Bisnis Perhotelan

Dua kelompok usaha perhotelan terbesar China, Plateno Hotels Group (Plateno) dan Jin Jiang International (Jin Jiang) resmi bergabung sehingga menjadi kelompok usaha terbesar di negara itu dan masuk daftar lima besar dunia.

Kemitraan tersebut diresmikan setelah sebelumnya dilakukan seremoni kontrak pada 18 September lalu dengan induk perusahaan, Jin Jiang International (Holdings) Co., Ltd yang mengakuisisi 81% saham Plateno. 

Jin Jiang merupakan hotel mewah yang menguasai pasar kelas atas hingga kelas menengah dan kelas ekonomi dengan menghadirkan J.Hotel, Jin Jiang, Kunlun, Rock Garden (Yan Hua Yuan) dan Jin Jiang Inn. Pada awal tahun ini, perusahaan itu mengakuisisi Louvre Hotels Group (LHG) Prancis dari Starwood Holdings yang menguasai Golden Tulip, Première Classe dan Campanile. 

Selama dua tahun terakhir, Plateno telah mengakuisisi 10 merek terkemuka yang menguasai 400 hotel kelas atas dan menengah, baik dari sisi pengoperasian maupun konstruksi. Portofolio merek lainnya yang dikuasai mulai dari Lavande, Maison Albar, H12, Portofino, James Joyce Coffetel, ZMAX, 7 Days Inn, 7 Days Premium, µ Hotel serta hotel pertama di China di bawah merek Xana Hotelle.

Melalui salah satu akuisisi terbesar dunia itu, Jin Jiang dan Plateno secara efektif menggabungkan portofolio lebih dari 6.000 hotel dan lebih dari 640.000 kamar di 55 negara sebagai lima besar usaha perhotelan dunia.

Chairman Jin Jiang, Yu Minliang mengatakan bahwa kolaborasi itu tidak saja membuat kedua pihak lebih termotivasi untuk mencapai tujuan strategis, namun juga memperoleh keuntungan dari penguasaan bisnis perhotelan dari hulu hingga hilir. 

“Dengan bersinergi dan saling melengkapi kami akan mendapat peluang besar dalam operasi internasional, “ ujarnay sebagaimana dikutip situs hotelnewsnow.com, Senin (5/10/2015).*bisnis
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Find Us on Facebook

Blog Archives

Visitors